Pesan Dan Kesan Serda Mashuri : Babinsa Harus Serba Bisa
KENDAL - Pada kesempatan upacara wisuda purna tugasnya yang di gelar di makodim Kendal kemarin (senin,06/01), Serda Mashuri adalah salah satu anggota Kodim 0715/Kendal yang mengakhiri masa bhaktinya kepada TNI AD bersama satu orang lainnya yaitu Serka Jasmani.
Pada kesempatan tersebut Dandim Kendal Letkol Inf Ginda M Ginanjar memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih karena kedua orang yang akan mengakhiri masa baktinya tersebut telah mampu menyelesaikan pengabdian mereka dengan baik.
Sementara perwakilan dari anggota yang purna tugas Serda Mashuri dalam penyampaian pesan dan kesannya mengatakan bahwa dirinya merasa bangga karena telah mampu melalui dan mengakhiri masa pengabdiannya kepada instansi TNI khususnya Kodim 0715/Kendal.
"Saya sudah mengabdi dan berdinas di Kodim kendal ini selama lebih dari 20 tahun sejak tahun 1998, banyak cerita yang sudah saya lalui selama masa dinas di sini, ini menorehkan cerita tersendiri dalam kisah hidup saya", tuturnya
"Saya mewakili anggota yang purna tugas mengucapkan terima kasih kepada Dandim, kasdim, dan perwira kodim Kendal, serta rekan rekan sekalian atas hangatnya persahabatan dan kebersamaan selama kita sama sama berdinas di kodim kendal ini", imbuhnya.
Terakhir Serda Masyhuri berpesan kepada rekan rekan nya anggota Kodim Kendal untuk tetap semangat dalam berdinas sebagai anggota TNI, siapkan masa pensiun dengan baik mulai dari sekarang, dan jangan berbuat yang dapat merugikan diri sendiri maupun merusak nama baik instansi TNI khusunya Kodim Kendal.
"Untuk rekan rekan babinsa teruslah bersemangat dalam menjalankan tugas", tegasnya.
"Jadi babinsa itu harus serba bisa, bisa menjadi petani meski bukan petani, bisa mengajar meski bukan guru, bisa jadi tim SAR meski bukan anggota SAR, kiita harus bisa jadi apa saja yang sekiranya di perlukan oleh masyarakat di daerah binaan kita, pengabdian Apapun yang kita lakukan dengan ikhlas akan menjadi ladang ibadah kita", pungkas pria 53 tahun yang sudah memiliki 2 cucu tersebut.
(pendimkendal/bazo)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar