#Attribution1 { height:0px; visibility:hidden; display:none } } Soldier In The Army

Jumat, 31 Maret 2017

PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA KODIM 0715/KENDAL MELAKSANAKAN ZIARAH KE TMP KUSUMA JATI DALAM RANGKA HUT PERSIT KE 71 TH. 2017


Wakil Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Kodim 0715/Kendal, Ny. Hj Nenden Ira Lysistrata, SE mewakili Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Kodim 0715/Kendal Koorcab Korem 073/Makutarama PD IV/Diponegoro Ny Asyerah Dewi A.md memimpin pelaksanaan kegiatan ziarah rombongan dalam rangka HUT Ke-71 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2017, yang berlangsung di Taman Makam Pahlawan Kusuma Jati Kec Patebon Kab. Kendal. Pada hari Jum’at pagi (31/03/2017)
Acara diawali dengan penghormatan kebesaran untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan kusuma bangsa yang telah mengorbakan jiwa dan raganya, setelah itu dilaksanakan peletakan karangan bunga oleh pimpinan Ziarah Rombongan ditugu Pahlawan. Selesai melaksanakan acara peletakan karangan bunga dilaksanakan tabur bunga di pusara makam para pahlawan Kusuma bangsa yang merupakan penghargaan terhadap perjuangan dan jasa-jasanya.
Acara Ziarah ini diharapkan dapat meningkatkan motifasi serta semangat seluruh anggota Persit dalam mendukung tugas-tugas suami, juga diharapkan kepada anggota Persit sebagai kaum emansipasi wanita agar diharapkan dapat merenungkan setiap perjuangan para pahlawan yang telah gugur demi perjuangan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.







By Kodim 0715/Kendal


KODIM 0715/KENDAL MELAKSANAKAN PEMBERSIHAN GORONG-GORONG SEKITAR PANGKALAN

Tindak lanjut Gerakan Nasional Indonesia Bersih (GNIB) terus digencarkan oleh Komandan Kodim (Dandim) 0715/Kendal, Letnan Kolonel Inf Piter Dwi Ardianto melalui Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0715/Kendal menyampaikan ”Sebagai bentuk kepeduliannya akan pentingnya kebersihan dan kesehatan, Dandim menegaskan seluruh jajaran Koramil di wilayah tugasnya untuk menggelar kebersihan di setiap pangkalan, fasilitas umum dan desa binaan masing-masing Babinsa. 

Seperti yang dilakukan personel Kodim 0715/Kendal saat ini dalam menindaklanjuti adanya perintah dari Dandim. Personel Kodim, menggelar kegiatan bersih-bersih lingkungan pada hari ini Jumat 31 Maret 2017. 
Mayor Arm Ir. Tri Winarno  mengatakan, kegiatan itu dilakukan selain menindaklanjuti adanya perintah dari Dandim 0715/Kendal, hal itu juga bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya banjir saat musim hujan dating, agar selokan atau gorong-gorong tidak mampet alirannya."Kita rapikan semua kondisi selokan/gorong-gorong yang memiliki tingkat kebersihan yang minim, agar nantinya kalau musim hujan mulai turun, selokan alirannya lancar untuk antisipasi jangan sampai kebanjiran dan mengalami penumpukan sampah"









By Kodim 0715/Kendal

Panglima Jenderal Gatot Nurmantyo mengajak bersiap Perang semua elemen Bangsa. Ada apa ya? Yuk simak bersama. Indonesia darurat....

PANGLIMA JENDERAL GATOT NURMANTYO MENGAJAK ELEMEN BANGSA PERANG TERHADAP SAMPAH


Panglima TNI mengajak Indonesia Bebas Sampah 2020. Indonesia adalah jamrud khatulistiwa , hutan yang jadi paru-paru dunia, dan pantai yang eksotis, Indonesia memilikinya. Namun kita tengok sampah memenuhi dipojok perkotaan, sampah mencemari sungai dan pantai kita. Panglima Jenderal Gatot Nurmantyo mengajak semua komponen bangsa; pemuka agama, tokoh masyarakat, pelajar, guru, mahasiswa dan semua elemen bangsa untuk bersatu padu menyatakan “Perang” Terhadap Sampah.  Beliau juga memberikan slogan “4R” yaitu:
  1.       Reduce
  2.      Reuse
  3.      Replace
  4.      Recycle


Reduce
Agar tak menghasilkan banyak sampah, maka kita pun bisa meminimalisir ataupun mengurangi pemakaian benda-benda yang bisa menghasilkan sampah seperti benda yang sekali pakai. Misalnya saja, saat berbelanja, lebih baik membawa tas untuk belanja sendiri dengan begitu Anda tak perlu memakai kantong plastik. Hindari terlalu sering membeli air mineral dengan kemasan botol, sebab botol tersebut nantinya hanya bisa menambah menumpuknya sampah. Cara lainnya dengan mengurangi jajan. Jajanan yang ada di sekolah umumnya memakai kemasan plastik, contohnya untuk permen, snack, makanan dan minuman. Di samping untuk menghindari banyaknya sampah juga supaya terhindar dari aneka macam penyakit sebab jajanan bisa berpotensi untuk mengganggu kesehatan. Masih ada banyak lagi contoh prinsip reduce atau mengurangi sampah di lingkungan kita.

Reuse
Reuse merupakan sebuah aktivitas mengelola sampah dengan menggunakannya kembali. Jika kita memanfaatkan benda-benda yang tak terpakai kembali, maka sampah pun berkurang. Adapun contohnya yang pertama yaitu membiasakan diri untuk tak membuang kantong plastik, sebaiknya kumpulkan kantong plastik tadi supaya bisa dimanfaatkan kembali jika kita memerlukan kantong yang digunakan untuk membawa belanjaan. Selain itu, aplikasikan kaleng bekas untuk dijadikan pot tanaman, tempat pensil, dan lain sebagainya. Agar lebih indah, maka kaleng tadi dapat dicat maupun di hias sesuai keinginan kita.

Recycle
Recycle sendiri merupakan upaya pengurangan sampah dengan cara mendaur ulang. Dalam hal ini kita harus bisa membedakan antara sampah anorganik dan sampah organik. Untuk mendaur ulang sampah anorganik sendiri bisa dengan mengumpulkan barang-barang seperti botol plastik bekas minuman, majalah, kertas bekas maupun kaleng bekas. Selain itu, memilih sampah anorganik contohnya kaleng, sampah plastik dan kertas.

Replace
Replace sendiri artinya mengganti, adapun maksudnya yaitu dengan cara mengganti barang yang ramah lingkungan. Contohnya saja, mengganti pemakaian kantong plastik yang biasa dengan kantong plastik yang biodegradable sebab plastik yang satu ini lebih ramah lingkungan sebab mudah untuk diuraikan. Selain itu juga bisa mengubah botol minuman menjadi botol yang bisa dimanfaatkan secara berulang kali, seperti botol yang terbuat dari material aluminium. 

Perintah tersebut langsung ditindaklanjuti dengan kerja nyata Anggota Koramil 16/Rowosari Kodim 0715/Kendal Serka Sodikno, Serka murtadho, Serka Rusdi bersama anggota Kodim 0715/Kendal melaksanakan kegiatan jumat bersih dengan pembersihan got. (EWS)
Lihat Videonya Klik Disini.







Kiriman:  Kodim 0715/Kendal

Kamis, 30 Maret 2017

Baris berbaris adalah suatu wujud latihan fisik, yang diperlukan guna menanamkan kebiasaan/disiplin dalam tata cara kehidupan yang diarahkan kepada terbentuknya suatu perwatakan tertentu.Yang mempunyai maksud dan tujuan guna menumbuhkan sikap jasmani yang tegap tangkas, rasa disiplin dan rasa tanggung jawab.
Giat Sabtu tersenyum SMPN I Limbangan yang rutin dilaksanakan bersama Serka Sukisno anggota Koramil 14/Limbangan yang bertugas memberikan materi dalam kegiatan kali ini dalam mempersiapkan Generasi Muda yang handal juga berguna bagi Negara dan Bangsa.








By Koramil 14/Limbangan
Komandan KODIM 0715/Kendal Letnan Kolonel Inf Piter Dwi Arianto melaksanakan kegiatan komsos dengan pemuka agama dalam rangka menghadiri acara peringatan Rajaban di makam Pangeran Juminah yang terletak di Ds. Protomulyo Kec.Kaliwungu Selatan Kab Kendal di dampingi oleh Danramil 11 Kaliwungu Kapten Czi Moch Amin serta muspika Kec.Kaliwungu dan Kaliwungu Selatan,kegiatan tersebut di hadiri oleh tokoh agama,tokoh masyarakan dan masyarakat yang ada di Kec.Kaliwungu dan Kaliwungu Selatan. 





By Koramil 11/Klw

Rabu, 29 Maret 2017

Pekan Madaris LP Ma'arif NU Kec. Cepiring tahun 2017 berlangsung meriah. Yuk simak selengkapnya....

KORAMIL CEPIRING MENINJAU PEKAN MADARIS LP MA'ARIF NU KEC. CEPIRING TAHUN 2017 DI DESA KARANGAYU KEC. CEPIRING


Koramil Cepiring  Kodim 0715/Kendal melakukan pengamanan untuk kegiatan Pekan Madaris LP Ma'arif NU Kec. Cepiring tahun 2017 di Desa Karangayu Kec. Cepiring Kendal 11 Maret 2017. Kegiatan ini diharapkan mampu mencetak generasi yang kreatif serta berakhlak pekerti yang luhur. (EWS)


















PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Cepiring menyelenggarakan Diklat Karakter Kebangsaan. Simak Pesertanya siapa saja ya? Pacarnya atau adiknya atau adiknya anaknya tante,,,, hehehehe,,,, Ternyata...

KORAMIL CEPIRING NARASUMBER KARAKTER KEBANGSAAN DIKLAT YANG DISELENGGARAKAN PAC IPNU-IPPNU KECAMATAN CEPIRING

Karakter Kebangsaan hendaknya dimiliki oleh setiap generasi muda. Beberapa waktu yang lalu tepatnya 19 Maret 2017 PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Cepiring menyelenggarakan Diklat untuk membangun karakter kebangsaan bertempat di Desa Gondang Kec. Cepiring. Sebagai narasumber Babinsa Koramil Cepiring  Kodim 0715/Kendal menegaskan pentingnya sikap generasi muda yang berkarakter sesuai dengan karakter bangsa Indonesia dengan semboyan “Yang Muda Yang Berkarakter”. Diharapkan setelah mengikuti diklat ini peserta mampu meneladani dan mengamalkan sikap, ting perilaku yang sesuai dengan karakter Bangsa Indonesia sehingga tidak mudah terpengaruh ideologi asing serta faham radikalisme dan juga lebih mencintai NKRI dengan bersiap diri menjadi Generasi Emas. (EWS)