#Attribution1 { height:0px; visibility:hidden; display:none } } Soldier In The Army

Rabu, 24 April 2019

Do,a pendamping dalam tugas untuk Indonesia.


                                     

Bertempat di Mushola Suhada Komplek Markas Kodim 0715/Kendal pada Rabo 24/04/19  Pukul 12.15 Wib dilaksanakan Sholat Dhuhur Berjamaah sebanyak 41 orang personel Kodim 0715/Kendal bersama beberapa orang masyarakat sekitar dilanjutkan Doa Bersama Untuk Keselamatan Bangsa Indonesia dari berbagai ancaman dan musibah.

Sebagai umat beragama kita tidak lepas dari ihtiar sebagai wujud usaha dan perjuangan dalam menggapai sesuatu dan doa memohon Allah SWT agar apa yang kita ihtiarkan, kita perjuangkan termasuk dalam menjalankan kegiatan dinas kita diberikan kelancaran dan keselamatan, untuk itu mari kita ikuti doa bersama ini dengan ihklas, khusyu sehingga didengarkan dan dikabulkan oleh Allah  SWT.

Doa Bersama dipimpin oleh Ustad K.H Sacroni  yang diikuti oleh seluruh personel yang hadir yang terdiri dari Para Perwira termasuk Danramil Jajaran Kodim 0715, Bintara, Tamtama dan PNS  dari perwakilan Staf dan Koramil Jajaran Kodim Kendal.

Menyikapi hal tersebut Kasdim 0715/Kendal Mayor Inf Tri Santoso Marsudi Spd.usai melaksnakan doa bersama dan dzikir tersebut menyampaikan bahwa  doa bersama ini kita laksanakan tepat di masa yang sanggat menentukan masa depan bangsa ini dalam pemilu 2019 dengan makna bahwa kita mensyukuri nikmat, anugerah serta barokah yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada kita ,kita minta kepada yang Maha Esa agar pemilu selesai lancar  dan damai sampai titik terakhir penghitungan, itu intinya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar